Piala Dunia U 20 FIFA 2023 di Indonesia, Menpora Izinkan Timnas Israel Berlaga di Negara Saudara Palestina Ini

25 Juni 2022, 00:52 WIB
Piala Dunia U 20 FIFA 2023 berlangsung di Indonesia. Pesertanya dari regional Afrika, Asia, Eropa, Amerika Utara, Amerika Selatan dan Ocenia./Foto Menpora Zainuddin Amali /Kemenpora

 

WARTA SAMBAS - Piala Dunia U 20 FIFA 2023 berlangsung di Indonesia. Pesertanya dari regional Afrika, Asia, Eropa, Amerika Utara, Amerika Selatan dan Ocenia.

Hingga kini baru 4 Timnas yang sudah resmi menjadi peserta Piala Dunia U 20 FIFA 2023, yakni Indonesia selaku tuan rumah, Perancis, Italia dan Inggris.

Banyak negara masih mengikuti kualifikasi Piala Dunia U 20 FIFA 2023 di setiap regional. Termasuk di antaranya Timnas Israel.

Sebagai peserta kualifikasi, tentunya Timnas Israel berpeluang untuk berlaga di Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U 20 FIFA 2023.

Baca Juga: Sanksi FIFA ke Rusia Terlalu Ringan, Banyak Peserta Kualifikasi Piala Dunia Menolak

Kabar tersebut sontak saja menuai kritikan tajam dari Netizen +62. Pasalnya, rakyat Indonesia menganggap Israel sebagai penjajah Palestina.

Seperti diketahui, Palestina merupakan negara pertama di dunia yang mengakui kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945.

Sejak saat itu, rakyat Indonesia menganggap Palestina sebagai saudara. Apalagi UUD 1945 mengamanatkan penghapusan penjajahan di dunia.

Indonesia merupakan negara yang paling keras mengutuk penjajahan Israel atas Palestina, hingga sekarang.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022: Hotel Langganan Timnas Prancis Banyak Kasus Covid-19

Sejak era Presiden Pertama Indonesia Soekarno, penolakan terhadap Israel sudah terjadi di bidang olahraga.

Timnas Indonesia sampai merelakan tiket ke Piala Dunia 1958 di Swedia, karena tidak ingin melawan Timnas Israel.

Indonesia juga pernah melarang Israel mengikuti Asian Games 1962 di Jakarta, menolak pemberian visa untuk para atlet Israel dan officialnya.

Hingga kini Indonesia menolak untuk menjalin hubungan diplomatik dengan Israel. Hal itu demi solidaritas terhadap Palestina.

Baca Juga: Reses di Desa Pedada, Tony Kurniadi Terima Aspirasi terkait Mesin Perontok Padi dan Kostum Sepakbola 

Ironisnya, di tengah penolakan bangsa Indonesia tersebut, Menpora Zainuddin Amali malah memberi izin Timnas Israel ikut Piala Dunia U 20 FIFA 2023 di Indonesia.

Zainuddin Amali memastikan semua negara yang lolos akan diterima dengan baik di Indonesia.

“Sudah kita bahas dari 2019. Semua negara yang lolos jadi peserta Piala Dunia U 20 FIFA 2023 akan dipersilakan main," kata Zainuddin Amali, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari PMJ News, Sabtu 25 Juni 2022.

Bahkan Zainuddin Amali menegaskan, olahraga sepakbola itu tidak ada urusan dengan politik.

Baca Juga: FIFA Berikan Hukuman pada Getulio Aurelio Fredo Pelatih Sepak Bola atas Pelecehan Seksual Selama 14 Tahun

“FIFA sudah menyampaikan pada kita, siapapun negara yang lolos, itu harus bisa main di sini (Indonesia). Jadi tidak ada masalah,” kata Zainuddin Amali.

Ia juga memastikan kesiapan untuk memberikan pengamanan ketat untuk Timnas Israel saat di Indonesia.

“Pasti pihak keamanan kita akan bisa memberikan rasa aman. Ini hal yang perlu diperhatikan,” ucap Zainuddin Amali.***

 

 

Editor: Mordiadi

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler