Sumur Neraka Yaman Dieksplorasi Tim Ahli, Hasilnya Tak Seangker Julukannya...

25 September 2021, 00:27 WIB
Sumur Barhout di gurun Yaman timur dikenal sebagai Sumur Neraka Yaman. /indo.hadhramaut.info/

WARTA SAMBAS - Sumur Barhout di Yaman telah berabad-abad diyakini sebagai penjara para jin. Dikenal sebagai Sumur Neraka Yaman.

Tidak ada masyarakat setempat yang berani mendekat ke Sumur Neraka Yaman, bahkan menyebut namanya pun ogah, karena takut berakibat buruk.

Namun reputasi mengerikan itu pun kandas setelah 8 penjelajah dari Tim Eksplorasi Goa Oman masuk ke Sumur Neraka Yaman pada 15 September 2021.

Sumur Neraka Yaman memiliki lebar 100 kaki (30,48 meter) dengan kedalaman lebih dari 200 kaki (60,96 meter).

Baca Juga: AS Serang Afghanistan Timur Pakai Pesawat Tanpa Awak, Menarget Kelompok Teroris yang Terafiliasi dengan ISIS

Para pejabat Yaman memperkirakan sumur tersebut telah ada sejak jutaan tahun silam dan berabad-abad diyakini sebagai tempat makhluk halus. 

“Beberapa orang mengatakan itu adalah tempat orang-orang murtad," kata Mohammed Al Kindi, Ahli Geologi dan Pemilik Pusat Konsultasi Ilmu Bumi Yaman, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari Pikiranrakyat-Pangandaran.com dalam artikel berjudul "Sumur 'Neraka' di Yaman Ini Diyakini sebagai Tempat Bersemayam Roh-roh Jahat", Sabtu 25 September 2021.

Sumur Neraka Yaman juga, lanjut Al Kindi, disebut sebagai tempat orang-orang yang tidak percaya akan adanya siksaan setelah kematian.

“Yang lainnya percaya bahwa kepala mereka akan dipenggal begitu mereka berada di bawah sana,” kata Al Kindi.

Namun ketika Tim Eksplorasi Gua Oman terjun ke Sumur Neraya Yaman, hanya menemukan ular, hewan mati dan mutiara.

Rekaman tim ahli tersebut menunjukkan formasi goa yang dibentuk tetesan air. Kemudian terlihat mutiara gua berwarna abu-abu dan hijau limau.

"Yang kami lihat hanyalah air tawar murni di bawah sana, kami bahkan meminum satu botol penuh di bawah sana dan tidak sama sekali terjadi apa-apa dengan kami,” kata Al Kindi.

Ia bersama timnya mengaku sangat berhasrat untuk mengekplorasi isi Sumur Neraka Yaman itu.

“Kami merasa ini adalah sesuatu yang akan mengungkapkan keajaiban baru dan (bisa menjadi) bagian dari sejarah Yaman,” tutur Al Kindi.

Dia mengatakan timnya telah mengumpulkan sampel air, batu, tanah, dan beberapa hewan mati. Tetapi sampel-sampel itu belum dianalisa.

Dilansir ZonaPriangan.com dalam artikel berjudul "Ini 9 Fakta Wadi Barhout, Misteri Sumur Neraka Penjara untuk Para Iblis," Sumur Barhout atau Sumur Neraka Yaman itu fenomena alam yang sedikit sekali dipahami para pakar.

Sumur Neraka Yaman adalah lubang raksasa di gurun Al-Mahra, provinsi di kawasan timur Yaman.

Menurut survei geologi dan mineral, gua ini memiliki sedikit oksigen dan tidak ada ventilasi. Sebagian besar belum dieksplorasi.

Menurut orang yang pernah memasukinya hingga 50-60 meter, diduga ada sesuatu yang asing di dalamnya.

Para pakar mengatakan bahwa sumur ini berusia jutaan tahun dan tempat ini memerlukan banyak studi, riset, dan penyelidikan.***

Editor: Mordiadi

Sumber: Pikiran Rakyat Pangandaran Zona Priangan

Tags

Terkini

Terpopuler