Aron Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sekadau, setelah Ogah Masuk Kepengurusan Ermin Elviani

- 11 Mei 2022, 20:14 WIB
Setelah gagal menjadi Ketua DPD, Bupati Sekadau Aron terpilih sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sekadau.
Setelah gagal menjadi Ketua DPD, Bupati Sekadau Aron terpilih sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sekadau. /Mordiadi/Warta Sambas Raya

Ia diberi karpet merah untuk menjadi pengurus DPD Partai Demokrat Kalbar periode 2021-2026.

Diluar dugaan, ternyata Aron menolak tiket emas menjadi pengurus DPD Partai Demokrat Kalbar yang baru di bawah nakhoda Ermin Elviani.

Baca Juga: Pelantikan Ketua DPD Partai Demokrat Kalbar Ermin Elviani Diundur, Langsung Disampaikan DPP

Aron meminta izin untuk tidak dimasukkan pada kepengurusan DPD Partai Demokrat Kalbar periode 2021-2026.

Tanggapan Aron tersebut tentunya mengejutkan, mengingat selama ini ia begitu dekat dengan Ermin Elviani walaupun bersaing memperebutkan kursi Ketua DPD Partai Demokrat Kalbar.

Kontan saja, keengganan Aron masuk pada kepengurusan Ermin Elviani tersebut memunculkan asumsi terjadi keretakan internal pascapemilihan Ketua DPD Partai Demokrat Kalbar.

Namun hal itu ditampik. Hubungan Aron dengan Ermin Elviani tetap baik-baik saja, karena keduanya kader setia partai dan memang akrab sejak masih di DPRD Provinsi Kalbar.

Baca Juga: Ermin Elviani Ketua DPD Partai Demokrat Kalbar, Dilantik AHY dari AS

Adapun alasan Aron minta izin untuk tidak dimasukkan menjadi pengurus DPD Partai Demokrat Kalbar, karena ingin fokus menjalankan tugasnya sebagai Bupati Sekadau.

Aron hanya memastikan dirinya siap membantu kepengurusan Ermin Elviani untuk semakin memperbesar Partai Demokrat di Kalbar.

Halaman:

Editor: Mordiadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x